Wusss... Ngecharge Ponsel Cuma 30 Detik
Dikutip dari detikINET - Ketika baterai ponsel habis, perlu waktu cukup lama, yakni 2-3 jam untuk mengisi ulang daya hingga penuh. Sebuah startup Israel mengembangkan baterai smartphone yang bisa diisi ulang penuh dalam waktu sangat cepat, hanya 30 detik.
StoreDot, nama startup tersebut, memamerkan teknologi ini di konferensi Microsoft beberapa waktu lalu, menggunakan handset Galaxy S4. Saat ini teknologi ini baru bisa bekerja di handset milik Samsung tersebut.
Ke depannya, seperti dikutip dari Cellular-news, Selasa (8/4/2014), perusahaan yang bermarkas di Tel Aviv ini berencana akan memperluas kompatibilitas teknologinya ke perangkat lain.
Dijelaskan StoreDot, charger dan baterai yang mereka buat menggunakan sesuatu bernama nanodot yang dibuat dari bahan bio-organic. Bahan ini meningkatkan performa elektroda dan elektrolit. Inilah yang membuat baterai bisa diisi ulang penuh hanya dalam 30 detik.
Meski tampak menjanjikan, StoreDot tampaknya masih kesulitan untuk bisa memproduksi teknologinya secara massal.
Selain karena idenya yang masih terus dikembangkan, startup ini juga masih memerlukan dana untuk riset lebih jauh dan ongkos produksi.
StoreDot mengatakan, saat ini ada manufaktur smartphone asal Asia cukup besar yang menjadi investor strategis mereka.
Kucuran dana senilai USD 6 juta juga baru mereka terima baru-baru ini. Meski demikian, StoreDot belum akan memulai produksi massal hingga 2016.
Related News
Popular
-
BBM Mod ini memiliki tampilan antar muka mirip dengan MIUI yang merupakan UI buatan Xiaomi. Mulai dari ikon, hingga bagian-bagian lain. D...
-
BBM 7 adalah penerus BBM 6 yang merupakan BBM dengan tampilan MIUI. BBM MIUI 7 atau yang kami singkat BBM 7 akan mengedepankan tampilan....
-
BBM MIUI 6 Style atau yang kami sebut BBM 6 adalah BBM yang dimodifikasi dengan tampilan yang dimiliki MIUI 6. Ditambah berbagai fitur unik...
-
Penemuan baru, di satu android ternyata bisa 4 akun BBM. Di postingan saya 2 bulan lalu, 1android bisa 3 aplikasi BBM, tapi sekarang di 1 an...
-
BBM Mod Versi Baru 2.2.0.27, Klik disini [SCREENSHOT LENGKAP TERDAPAT DIDALAM LINK] 1. BBM Mod Dormund 2. BBM Mod Glass...
-
Beberapa hari lalu BBM Official mengalami pembaruan. Selain penambahan beberapa fitur, BBM Official juga berubah dibeberapa bagian styleny...
-
Fitur: - Flexible Display Picture (pengguna bisa menyesuaikan tampilan DP yang diinginkan, seperti bulat atau kotak) - Enable / Dis...
-
Pesan instan andalan Blackberry kembali diperbarui. Diversi baru ini tidak banyak hal yang berubah, namun hanya memperbaiki beberapa bug....
-
BBM telah hadir di android. Dan beberapa develover berhasil melakukan modifikasi terhadap aplikasi BBM agar bisa 3 akun sekaligus dalam 1 po...
-
Setelah versi sebelumnya (2.6.0.30) berhasil mencapai lebih 20.000 kali download, kini iPEDIA akan update BBM MIUI ke versi BBM terbaru ...
Comments