Pakai Android, Tapi Nokia Tendang Aplikasi Google
Nokia kini punya handset dengan sistem operasi Android, walaupun tidak benar-benar murni 'berdarah' platform si Robot Hijau itu. Karena lucunya, perusahaan asal Finlandia itu menendang sejumlah aplikasi Google.
Saat mengumumkan Nokia X dan Nokia X+, Stephen Elop, Executive Vice President Nokia mengatakan bahwa keduanya mampu menjalankan aplikasi Android.
"Ini termasuk memberikan pengalaman unik khas Nokia, dan aplikasi hebat dari Microsoft," ungkap Elop.
"Kami mengambil keuntungan dari aplikasi dan ekosistem Android, namun kami membedakannya," tambahnya.
Di atas panggung, Elop terang-terangan menendang sejumlah aplikasi Google dan mengarahkan pengguna ke layanan Microsoft, seperti Skype, OneDrive dan Outlook.com.
"Nokia X mengirimkan orang ke Microsoft Cloud, bukan Google," tegasnya.
Elop berkilah, apa yang dilakukannya ini merupakan strategi lain untuk menghubungkan miliaran orang dan membangun jembatan ke Microsoft.
Tak lupa juga, dia mengatakan bahwa fokus Nokia saat ini tetap ke Windows Phone. Nokia X dengan Android miliknya merupakan feeder system untuk Lumia.
Related News
Popular
-
BBM Mod ini memiliki tampilan antar muka mirip dengan MIUI yang merupakan UI buatan Xiaomi. Mulai dari ikon, hingga bagian-bagian lain. D...
-
BBM 7 adalah penerus BBM 6 yang merupakan BBM dengan tampilan MIUI. BBM MIUI 7 atau yang kami singkat BBM 7 akan mengedepankan tampilan....
-
BBM MIUI 6 Style atau yang kami sebut BBM 6 adalah BBM yang dimodifikasi dengan tampilan yang dimiliki MIUI 6. Ditambah berbagai fitur unik...
-
Penemuan baru, di satu android ternyata bisa 4 akun BBM. Di postingan saya 2 bulan lalu, 1android bisa 3 aplikasi BBM, tapi sekarang di 1 an...
-
BBM Mod Versi Baru 2.2.0.27, Klik disini [SCREENSHOT LENGKAP TERDAPAT DIDALAM LINK] 1. BBM Mod Dormund 2. BBM Mod Glass...
-
Beberapa hari lalu BBM Official mengalami pembaruan. Selain penambahan beberapa fitur, BBM Official juga berubah dibeberapa bagian styleny...
-
Fitur: - Flexible Display Picture (pengguna bisa menyesuaikan tampilan DP yang diinginkan, seperti bulat atau kotak) - Enable / Dis...
-
Pesan instan andalan Blackberry kembali diperbarui. Diversi baru ini tidak banyak hal yang berubah, namun hanya memperbaiki beberapa bug....
-
BBM telah hadir di android. Dan beberapa develover berhasil melakukan modifikasi terhadap aplikasi BBM agar bisa 3 akun sekaligus dalam 1 po...
-
Setelah versi sebelumnya (2.6.0.30) berhasil mencapai lebih 20.000 kali download, kini iPEDIA akan update BBM MIUI ke versi BBM terbaru ...
Comments