×

Z, Ponsel Tizen dari Samsung Penantang Android

\\ \\ No comments
Samsung bisa di bilang sukses karena Android. Tetapi, pembuat seri Galaxy ini tidak mau hanya bergantung pada android. Samsung telah resmi mengumumkan ponsel Tizen pertamanya. Z, adalah sebutan ponsel Tizen pertama dari Samsung. Spesifikasinya juga bisa dibilang oke, processor 2.3 GHz buatan Intel dan kapasitas RAM 2 GB serta memori internal sebesar 16 GB. Layar dengan resolusi HD 1280 x 720 pixel dan kamera 8 MP.

Selain itu, Samsung Tizen Z juga dilengkapi fitur yang ada di Galaxy S5, yakni pemindai sidik jari dan pendeteksi detak jantung. 

Meski Tizen, seperti yang dikutip dari detikINET, Samsung Tizen Z kemungkinan juga memiliki tampilan UI yang sama seperti seri Galaxy yaitu TouchWiz. 

Related News
Comments